Badoy Studio

tahapan pembuatan software (Small)

Halo semuanya, pada tulisan ini badoystudio akan membahas bagaimaan sih langkah-langkah atau tahapan pembuatan software yang benar dan tepat. Ingin tahu selengkapnya seperti apa? Simak ulasannya melalui artikel di bawah ini.



Pembuatan Software Akan Sangat Rumit Jika Tidak Dilakukan Secara Tahap demi Tahap

Membuat software bukanlah hal yang mudah, namun akan semakin rumit jika tidak melalui tahapan-tahapan yang benar. Maka dari itu, dalam proses perancangananya tidak boleh asal-asalan atau tidak melalui tahpaan analisis, testing, dan lain sebagainya.

Bukan hanya itu dengan tahapan yang benar dan sesuai dengan prosedur pembuatan software programmer akan dimudahkan. Baik programmer pemula maupun senior tidak lagi kebingungan dan lama jika tahapannya sudah benar dan sesuai kaidah yang berlaku.

3 Bagian Penting dalam Sebuah Software / Aplikasi

Sebelum kita membahas apa saja tahapan dalam pembuatan software, kamu harus memahami dulu jika bagian penting dalam software itu ada 3, yaitu :

Input / Masukan

Input bisa diartikan sebagai masukan. Setiap software yang kita gunakan pasti akan ada proses inputnya. Contohnya :

  • Pada saat kita ingin mengisi token listrik menggunakan aplikasi mobile bernama D, maka pertama kita harus terlebih dahulu menginputkan nomor pelanggan yang akan diisikan tokennya
  • Setelah itu kita akan diminta memilih nominal yang akan dibeli

Proses

Setelah proses input berhasil maka selanjutnya akan dilakukan proses. Contohnya :

  • Aplikasi mobile bernama D akan memproses pembelian token dengan nominal sekian dalam waktu beberapa menit jika memang user sudah melakukan pembayaran, nah inilah yang disebut dengan proses

Otuput / Keluaran / Hasil

Output bisa disebut hasil ataupun keluaran bisa kita dapatkan setelah input dan proses sudah dilalui. Contohnya :

  • Proses pengisian token jika sudah berhasil akan ditampilkan nomor tokennya, nama pelanggan, nomor pelanggan, dan data lainnya.

8 Tahapan Pembuatan Software yang Benar

Jika kamu saat ini sedang menggeluti dunia programing atau software developer, maka sangat penting bagi kamu untuk mengetahui langkah-langkah yang benar dalam perancangan sebuah software ataupun aplikasi.

Untuk lebih jelasnya mari kita bahas apa saja step by step yang harus dilakukan pada saat hendak membuat software maupun aplikasi baik itu berbasis desktop, web, ataupun mobile.

Analisis Kebutuhan User ( Requirement Analysis)

tahapan pembuatan software
Sumber : https://www.plm.automation.siemens.com/

Langkah pertama dalam pembuatan software yaitu kita harus menganalisis apa saja kebutuhan pengguna. Di sini kamu harus bisa mengidentifikasikan masalah. Tahapan ini ditujukan guna mengetahui segala kemungkinan yang nanti akan muncul pada sistem yang dibuat.

Hal penting lainnya kenapa analisis ini harus dilakukan yaitu agar kamu benar-benar tahu software atau aplikasi seperti apa yang benar-benar dibutuhkan oleh pengguna nanti.

Analisis kebutuhan user bisa dilakukan dengan cara :

  • Wawancara orang-orang yang terkait dengan sistem yang akan dibuat. Jika ingin membuat sistem perpustakaan maka kita bisa lakukan interview terhadap penjaga perpus, siswa / mahasiswa yang sering ke perpustakaan, dan lainnya.
  • Observasi terhadap perusahaan, instansi, ataupun masalah-masalah apa saja yang bisa kita selesaikan dengan sistem atau software yang akan dibuat.
  • Pengumpulan sampel

Perencanaan (Planning)

Sumber : https://fairuzelsaid.files.wordpress.com/

Langkah pembuatan software berikutnya yaitu perencanaan atau sering kita sebut dengan planning. Kenapa harus ada perencanaan? Setiap apapun pasti ada sebuah perencanaan, kalau tidak maka kamu tidak akan tahu berapa lama proses pembuatan selesai, kapan harus testing, dan lainnya. Hal-hal yang harus ada dalam perencanaan pembuatan software yaitu sebagai berikut :

  • Pendefinisian perangkat lunak
  • Mulai membangun software yang meliputi desain, testing, dan lainnya
  • Installasi dan testing softwae
  • Training user
  • Dokumentasi
  • Pemecahan masalah
  • Dan lainnya

Biasanya planning ini digambarkan dalam tabel yang tertera berapa lama waktu yang dihabiskan untuk satu pekerjaan saja.
Dengan adanya planning yang jelas dan terukur maka pembuatan software akan berjalan dengan baik dan bisa selesai sesuai dengan target yang sudah dituliskan.

 

Perencanaan dan Pembuatan Desain

Sumber : https://justcoded.com/

Sekarang kita ke tahapan berikutnya dalam pembuatan software, yaitu merencanaan dan membuat desain UI/ UX software. Untuk urusan desain akan sangat lebih baik dan tepat jika dikerjakan oleh UI / UX desainer. Proses pembuatan desain ini akan mengacu dengan algoritma yang dibuat pada saat analisis program dan juga user.

Desain tidak harus langsung berupa desain yang dibentuk dalam sebuah software aplikasi desain, melainkan bisa berupa prototype dalam kertas atau juga flowchart yang menggambarkan alur penggunaan sistem seperti apa.

Mengimplementasikan Desain

Setelah desain fix dan disetujui berikutnya akan diserahkan kepada programmer atau developer yang memang tugasnya menerjemahkan desain ke dalam script dengan bahasa pemrograman tertentu tergantung aplikasi apa yang akan dibuat. Misal, jika aplikasi atau software yang dibangun berbasis web maka nantinya desain akan di terjemahkan ke dalam kode HTML, CSS, dan juga JavaScript.



Dokumentasi Software

Sumber : https://miro.medium.com/

Jika proses desain dan juga coding software sudah selesai, maka kita harus membuat dokumentasinya. Bisa dibilang proses ini sangat penting dan tidak boleh dilewatkan pada saat membuat software.

Beberapa fungsi dari dokumentasi software atau aplikasi yaitu :

  • Sebagai panduan dalam perancangan software.
  • Memudahkan saat presentasi software kepada client atau tim terkait pengembangan.

Dokumentasi dalam pengembangan software terbagi 2, yaitu :

Dokumentasi Produk

Yaitu dokumentasi yang digunakan untuk menjelaskan software yang sedang dikembangkan secara jelas dan rinci.

Dokumentasi Proses

Ini berguna untuk membuat proses software development jadi transparan dan mudah dikelola oleh berbagai tim terkait.

Testing Software

tahapan pembuatan software (Small)
Sumber : devprojournal.com

Testing adalah tahap yang penting, tidak mungkin kita langsung merilis software ke user tanpa adanya proses ini. Testing yaitu melakukan uji coba pada software yang selesai dibuat, apakah sudah sesuai berjalan dengan lancar atau masih ada hal yang harus diperbaiki.

Testing ini digunakan juga untuk mengukur kualitas software mulai dari :

  • Kelengkapan
  • Kinerja
  • Fungsionalitas
  • Dan lainnya

Ada beberapa jenis testing yang harus dilakukan, di antaranya adalah :

Unit Testing

Testing dilakukan pada setiap unit dan juga modul yang terdapat dalam sebuah software atau aplikasi yang sudah dibuat.

Integration Testing

Testing ini dilakukan untuk menguji integrasi antara komponen software atau aplikasi yang sudah dikombinasikan. Ini bertujuan untuk memastikan semua komponen bisa berinteraski dan juga berjalan dengan baik.

Validation Testing

Pengujian ini bertujuan untuk memastikan apakah software bisa menyelesaikan input dengan baik atau tidak.

 System Testing

Pengujian ini berfungsi untuk memastikan apakah keseluruhan sistem sudah berfungsi dengan baik dan juga memenuhi persyaratan dari user atau tidak. Ini adalah testing yang dilakukan paling akhir.

Deployment

Sumber : https://i.ytimg.com/

Selanjutnya dalam tahapan pembuatan software ada yang disebut dengan Deployment. Deployment bisa disebut sebagai merilis software kepada user, tentu saja proses sebelumnya harus benar-benar selesai ya.

Dalam deployment ini tergantung dengan jenis aplikasi yang dibuat. Misal :

  • Jika software berbasis web maka kamu membutuhkan hosting dan domain untuk merilisnya
  • Jika berbasis mobile maka kamu harus upload ke playstore dan juga ke back end alias server

Maintenance dan Update

Sumber : google playstore

Tidak ada yang sempurna dalam pembuatan software. Termasuk software atau aplikasi keren yang saat ini sering kita gunakan setiap hari. Pasti akan selalu ada maintenance dan juga update. Proses maintenance dan update ini sangat dibutuhkan untuk memecahkan masalah yang terjadi pada software dan juga memenuhi kebutuhan user.

Contohnya pada saat kita sudah menginstall aplikasi whatsapp pasti di waktu tertentu ada notif yang mengharuskan kita mengupdate aplikasi tersebut. Update ini bisa berisi fitur baru dan menyelesaikan suatu bug pada software.



Penutup

Itulah beberapa tahapan pembuatan software yang penting dan tidak boleh terlewatkan. Semoga bermanfaat dan jangan lupa share ke temanmu yang lainn juga supaya lebih bermanfaat.

Sumber gambar utama : devprojournal.com

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.